Sabtu, 22 April 2017

Cara mudah membersihkan sepatu adidas

Cara membersihkan Sepatu Olahraga Adidas. Sebagai salah satu bagian terpenting dari seorang pemain sepakbola, sepatu sepakbola menjadi bagian yang sering mendapat perhatian lebih dari semua perlengkapan sepakbola. Berbagai perawatan perlu dilakukan untuk menjaga sepatu tetap awet dan tahan lama baik itu sepatu sepakbola KW atau ORIGINAL. Sering terjadi dalam sepakbola, bahwa kondisi sepatu pemain dapat mempengaruhi performa pemain bersangkutan. Kebersihan merupakan hal yang paling sering diperhatikan dalam perawatan sepatu sepak bola. Banyak orang menggangap bahwa membersihkan sepatu sepak bola merupakan sebuah hal yang mudah dan tanpa mereka sadari mereka merusak sepatu tersebut ketika membersihkannya. Kali ini, Sepatuadidas.net akan membagikan beberapa tips untuk membersihkan sepatu sepakbola baik dari kotoran yang menempel ataupun sebagai membersihkan biasa saja.

1. Setelah mengguanakn sepatu, buka semua tali ikatan sepatu supaya anda lebih muda melepaskan bagian lain dari sepatu


2. Benturkan kedua sepatu bersamaan untuk membuat kotoran atau tanah yang masih bisa lepas lalu sikat dengan sikat. jangan menggunakan sikat yang terbuat dari kawat atau semacam besi karena dapat merusak sepatu, lebih dianjurkan menggunakan sikat yang terbuat dari bahan alami

3. Bilas sepatu dengan kain basah untuk menghilangkan kotoran atau tanah yang berukuran kecil. Jangan menggunakan bahan pembersih seperti sabun

4. Jika sepatu digunakan di cuaca basah atau hujan, dapat digunakan sikat yang sudah tua untuk menghilangkan kotoran atau tanah yang berada di alur atau tempat kecil dan sempit

5. Padatkan sepatu dengan koran untuk menjaga bentuk dari sepatu tersebut. Jika sepatu terlampau basah, kertas koran harus diganti sesering mungkin

6. Biarkan sepatu mengering secara alami. Jangan mengeringkan sepatu dengan panas berlebihan seperti dijemur dibawah panas matahari karena dapat membuat sepatu menjadi kaku dan kandungan zat perekat dapat hilang. Sepatu yang kaku akan muda rusak dan koyak sedangkan sepatu yang kekurangan zat perekat dapat membuat sambungan mudah rusak seperti sambungan antara bagian atas dengan plat sol. Selain itu mengeringkan dengan panas berlebihan dapat menyebabkan plat sol menjadi melengkung

7. Setelah kering, minyaki stud pada sepatu apabila stud tersebut dapat dilepas untuk menghindari karatan dan juga membantu membuang kotoran yang melekat pada stud

8. Jika sepatu terbuat dari kulit, maka pergunkana semir untuk menjaga warna dari sepatu

9. Setelah disemir, sepatu dibiarkan 24 jam sebelum memasuki tahap selanjutnya yaitu memoleskan minyak alami kulit untuk menjaga ketahanan sepatu terhadap air dan kelenturan. Apabila sepatu terbuat dari kulit sintetis maka penggunaan minyak sangatlah dilarang

10. Apabila ada stud yang diganti, ingat untuk tetap memoleskan minyak pada stud untuk mencegah karat walaupun stud tersebut baru. Ingat untuk memasang stud dengan kuat

Untuk kotoran atau tanah yang membandel atau sudah lama dan mengeras, sepatu bisa direndam terlebih dahulu dengan catatan volume air tidak boleh melebihi bagian plat pada tapak sepatu.

Ini adalah beberapa tips untuk membersihkan sepatu sepakbola. Dengan membersihkan sepatu secara rutin, sepatu akan tetap awet dan tahan lama sekalipun sepatu sepakbola KW.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar